30 Nama Efek Instagram yang Ada Lagunya

nama efek instagram

Ingin mencari nama efek Instagram yang ada lagunya yang sedang hits dan populer saat ini? tepat sekali, disini kita sudah siapkan beberapa efek yang bisa kalian gunakan pada fitur story Instagram atau yang biasa disebut instastory kalian.

Fitur Hits dari Instagram

Siapa sih yang tidak kenal Instagram? Media sosial yang muncul sejak 2010 tempat berbagi foto dan video serta memiliki banyak keistimewaan.

Rilis pertama pada tanggal 6 Oktober, perancang awal aplikasi Instagram adalah Kevin Systrom dan Mike Krieger, sistem operasi pada iOs, Android, Windows 10 Mobile dan Windows 10, situs webnya bisa kalian dapat dari instagram.com.

Sebagai pengguna Instagram jangan sampai ketinggalan nih, fitur yang sedang hits dan popular saat ini, fitur yang memuat video singkat berdurasi 15 detik dan ditampilkan sementara selama 24 jam saja, yaitu Stories.

Ini biasa disebut dengan Instastory. Fusngsinya apa? Sebagai media interaksi antar pengguna dan followers, mengembangkan kreatifitas dan lain sebagainya.

Di dalamnya ada bagian penting yaitu filter atau efek yang biasa digunakan oleh para selebgram, artis, influencer dan lain-lain.

Efek yang bisa mengubah wajah seseorang menjadi lucu, imut dan tak jarang ada yang menyisipkan musik sebagai pelengkap vibes dalam foto dan video yang diunggah.

Rekomendasi Nama Efek Instagram yang Ada Lagunya 2022

Inilah deretan rekomendasi nama efek instagram buat kalian yang ingin mencari efek yang hits dan popular dan berisi audio-audio viral saat ini, kalian bisa cek nama efek Instagram yang ada lagunya di bawah ini:

  1. Playdate
  2. Love Song
  3. Playback
  4. DNA
  5. Surrender
  6. Lathi
  7. Bagaikan Langit
  8. Way Back Home
  9. Webarebears
  10. When She Loved Me
  11. Home Clubbing Vol 3
  12. Butterfly Tikadew
  13. Enjoy Tikadew
  14. EE AA (Auto Zoom)
  15. FTV.
  16. Smooth Zoom Tiktok
  17. Gagal Berjuang
  18. When Pamungkas Said
  19. Jedag Jedug Hatiku
  20. CLUB
  21. Ragu
  22. Boy With Luv
  23. Submisiv
  24. I Like You
  25. Trop Trad & Pota Pota
  26. Mendadak Loading
  27. Cheating On You
  28. Pota Slow
  29. Gelay
  30. Bang Bang Big Bang

Dan masih banyak lagi nama efek instagram yang ada lagunya dan bisa kalian telusuri di instagram. Biasanya, efek instagram bisa kita gunakan setelah menyimpan efek-efek tersebut di Instastory kita.

Tips Mencari dan Menggunakan Efek Instagram

Terdapat banyak sekali efek yang bisa digunakan oleh pengguna Instagram tentunya. Dan kalian juga harus tahu cara mencari dan menggunakan efek Instagram terlebih dahulu. Berikut ini Tipsnya:

  1. Buka aplikasi Instagram
  2. Masuk akun Instagram yang dimiliki
  3. Geser kanan di halaman beranda menuju kamera Instagram
  4. Pilih “Jelajahi Efek/Browse Effect”
  5. Masukkan nama efek atau pembuat efek yang ingin ditelusuri pada kolom pencarian
  6. Temukan efek yang dimaksud
  7. Klik “Coba” jika ingin mencobanya terlebih dahulu
  8. Klik panah kebawah untuk menyimpan efek
  9. Selesai disimpan, lalu kalian bisa menggunakan efek Instagram tersebut.

Cara Menghapus Efek Instagram

Selain mengunduh dan menyimpan efek instagram, kalian juga bisa menghapusnya jika kalian sudah tidak ingin memakainya dan agar tidak memenuhi efek di halaman story kalian, karena akan selalu ada efek terupdate yang pastinya ingin kalian simpan.

Beberapa langkah yang harus dilakukan untuk bisa menghapus efek yang ada di Instagram. Langkah tersebut amat sangat mudah.

  1. Buka aplikasi Instagram
  2. Masuk akun Instagram yang dimiliki
  3. Geser kanan di halaman beranda menuju kamera Instagram
  4. Pilih salah satu efek yang ingin dihapus
  5. Tekan bagian nama efek di bawah efek tersebut
  6. Klik “Hapus Efek”
  7. Efek akan terhapus dari kamera Instagram
  8. Jika ingin menggunakannya kembali, kalian bisa ikuti langkah pencarian dan penggunaan efek instagram yang sudah kita ulas di atas.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!